Analisis Faktor-Faktor Employee Engagement Tenaga Keperawatan dan Penunjang Medik di Rumah Sakit Muhammadiyah Bandung

  • Aisyah Geovani Suryaningrum Prodi S1 Administrasi Bisnis, Fakultas Komunikasi dan Bisnis Universitas Telkom
  • Anita Silvianita Prodi S1 Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika, Fakultas Ekonomi & Bisnis, Universitas Telkom
Keywords: Analisis Faktor, Employee Engagement, Lingkungan Kerja, Performa Karyawan, Hubungan Tim dan Rekan Kerja

Abstract

Employee engagement merupakan wujud loyalitas karyawan terhadap perusa haan. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Muhammadiya h Bandung. Terdapat indikasi bahwa adanya tingkat employee engagement yang tinggi pada tenaga keperawatan dan penunjang medik. Penelitian ini bertujuan untuk men getahui faktor-faktor pembentuk employee engagement tenaga keperawatan dan penunjang medik di Rumah Sa kit Muhammadiyah Bandung. Faktor-faktor employee engagement pada penelitian ini menggunakan teori Anitha (2014) yang terbagi atas t ujuh faktor yang terdiri dari lingkungan kerja, kepemimpinan, hubungan tim dan re kan kerja, pelatihan dan pengembangan karir, kompensasi, kebijakan organisas i, dan kesejahteraan di tempat kerja. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuant itatif bersifat deskriptif. Responden penelitian berjumlah 80 karyawan keperawatan dan pe nunjang medik Rumah Sakit Muhammadiyah Bandung dengan pengambilan sampel meng gunakan teknik Simple Random Sampling dan teknik analisisnya menggunakan metode analisis faktor dengan bantuan SPSS Versi 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat employee engagement tenaga keperawatan dan penunjang medik dalam kateg ori tinggi. Variabel pendorong dari tingginya tingkat employee engagement tenaga keperawatan dan penunjang medik di Rumah Sakit Muhammadiyah Bandung adalah pelatihan dan pengembangan karir. Penelitian ini menghasilkan dua faktor baru yaitu Faktor Supportive Leadership dengan variabel kontribusi terbesarnya adalah kese jahteraan di tempat kerja dan Faktor Organizational Policies dengan variabel kontribusi terbesarnya adalah variabel hubungan tim dan rekan kerja.

Published
2018-03-05
How to Cite
Suryaningrum, A., & Silvianita, A. (2018). Analisis Faktor-Faktor Employee Engagement Tenaga Keperawatan dan Penunjang Medik di Rumah Sakit Muhammadiyah Bandung. SOSIOHUMANITAS, 20(1). https://doi.org/10.36555/sosiohumanitas.v20i1.53
Section
Articles