Perilaku Komunikasi Kelompok Event Glamorous Camping

Studi Deskriptif Kualitatif pada Komunitas Jeep Ex-Militer di Cikole Lembang

  • Fitri Aldeva Maharani
  • Veny Purba

Abstract

Penelitian ini berjudul Perilaku Komunikasi Kelompok Glamorous Camping. Glamorous camping adalah kegiatan berkemah dengan fasilitas yang sudah disediakan, tetapi semewah-mewahnya tempat camping tidak akan senyaman saat kita beraktivitas dan beristirahat dirumah. yang tetap membuat Penelitian bertujuan untuk mengetahui komunikasi verbal dan komunikasi nonverbal komunikasi kelompok event glamorous camping pada komunitas jeep ex-militer di Cikole Lembang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan penelitian studi deskriptif kualitatif. Subyek penelitian adalah anggota Komunitas Jeep ex-Militer yang mengikuti event glamorous camping berdasarkan makna komunikasi kelompok. Proses pengumpulan data diperoleh melalui wawancara mendalam, dan pengamatan terhadap informan, sedangkan untuk data penunjang diperoleh melalui studi dokumentasi hasil penelitian sebelumnya, studi literatur lainnya, dan wawancara dengan pihak terkait. Hasil penelitian ini menunjukkan perilaku Komunitas Jeep ex-Militer bahwa para anggota komunitas mengeluarkan seruan ajakan bersemangat saat membuka interaksi dengan anggota lain. Pembicaraan yang diselipkan candaan-candaan untuk menambah keakraban di komunitas. Mereka tidak pilih-pilih dalam membentuk hubungan antar anggota lainnya. Kesamaan hobby pada mobil mereka bisa berbagi pengetahuan, dan menjadi media hiburan para anggota yang mengikuti event glamorous camping, sehingga adanya kebersamaan yang nyaman, membuat kekeluargaan makin erat dan kohesivitas yang tinggi diantara para anggota Komunitas Jeep ex-Militer.

 

Kata kunci: komunikasi kelompok, glamorous camping, komunitas

Published
2022-07-23