Komunikasi Pemasaran Fashion Melalui Instagram
Studi Deskriptif Kualitatif pada Team Akun @mysmoothrift_ di Bandung
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komunikasi pemasaran fashion melalui instagram akun @mysmoothrift_ di Bandung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan penelitian studi deskriptif kualitatif. Subyek penelitian adalah team dari akun instagram @mysmoothrift_ yang mengelola instagram. Proses pengumpulan data diperoleh melalui wawancara mendalam dan wawancara pihak yang terkait. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa komunikasi pemasaran fashion melalui instagram walaupun terbilang thrift tetapi produk yang dipasarkan bersih yang membuat pembeli merasa percaya untuk membeli di akun @mysmoothrift_. Melalui media instagram pencarian mudah karena pembeli bisa mendapatkan barang yang diinginkan, meski harga terbilang murah tetapi produk yang dipasarkan oleh akun @mysmoothrift_ bisa menyesuaikan trend yang ada. Transanksi aman walaupun harus mengisi data diri hal ini yang membuat pembelian nyaman. Tetapi untuk produk kemeja bisa dikatakan kurang pilihannya dan untuk cardigan produk yang paling disukai oleh pembeli itu salah satu contoh dari loyalitas pembelian produk dari akun @mysmoothrift_.
Kata Kunci: Komunikasi Pemasaran, Instagram, @mysmoothrift_.