Sosialisasi Vaksin SINOVAC melalui Instagram Akun @biofarmaid

Studi Deskriptif Kualitatif di Bagian Humas PT. Bio Farma (Persero) Bandung

  • Muhammad Andzar Khairuddin
  • Wa Ode Nurul Yani

Abstract

Instagram akun @biofarmaid, teknik sosialisasi vaksin Sinovac melalui Instagram akun @biofarmaid, dan proses sosialisasi vaksin Sinovac melalui Instagram akun @biofarmaid. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan penelitian studi deskriptif kualitatif. Subjek penelitian adalah Staf Humas PT. Biofarma (persero) Bandung. Proses pengumpulan data diperoleh melalui obeservasi terlibat dan wawancara mendalam terhadap informan, sedangkan untuk data penunjang diperoleh melalui studi dokumentasi hasil penelitian sebelumnya, studi literatur lainnya dan wawancara dengan pihak terkait. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sosialisasi vaksin Sinovac melalui Instagram @biofarmaid menggunakan Instagram sebagai salah satu media sosialisasinya. BentukĀ  sosialisasi vaksin Sinovac melalui Instagram akun @biofarmaid menunjukkan tampilan visual yang menarik dan video informatif dengan durasi yang lebih panjang. Teknik sosialisasi vaksin Sinovac melalui Instagram akun @biofarmaid dalam mendapatkan followers yang lebih untuk mengedukasi masyarakat. Proses sosialisasi vaksin Sinovac melalui Instagram akun @biofarmaid melalui postingan rutin dan terjadwal dengan data yang update dan akurat.

Published
2021-12-06
Section
Articles