Hubungan Komunikasi Pelayanan Publik dengan Kepuasan Nasabah

Studi Korelasional di Bagian Customer Service Bank Jabar Banten Cabang Bandung

  • Riefky Krisnayana Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Langlangbuana
Keywords: Komunikasi pelayanan publik, kepuasan nasabah, pelayanan

Abstract

Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten, Tbk. berusaha mengarahkan semua unsur yang terlibat dalam pelayanan untuk memperhatikan nasabah secara optimal melalui pelayanan yang prima melalui daya tahan dan daya saing bank dalam berkompetisi dengan bank-bank lain. Dari hasil penelitian mengenai “Hubungan Komunikasi Pelayanan Publik (X) dengan Kepuasan Nasabah (Y)”, maka manajemen hubungan pelanggan yang terbaik bertitik tolak pada pelayanan, komunikasi, kejujuran dan kepedulian terhadap nasabah untuk menciptakan kepuasan dan kemenangan dalam persaingan secara profesional yang berorientasi pada kepentingan dan kebutuhan nasabah, sehingga mampu memberikan kepuasan yang optimal.

Published
2018-03-05
How to Cite
Krisnayana, R. (2018). Hubungan Komunikasi Pelayanan Publik dengan Kepuasan Nasabah. DIALEKTIKA, 5(1). Retrieved from http://journal.unla.ac.id/index.php/dialektika/article/view/36