PERAN MEDIA DALAM PROSES ADAPTASI PEMAIN SEPAKBOLA BERLABEL NATURALISASI DI INDONESIA

  • Faridhian Anshari Universitas Pancasila
  • Jane Evangelina Universitas Pancasila
Keywords: Media, Adaptasi, Pemain Sepakbola, Naturalisasi, Indonesia

Abstract

Ada berbagai faktor agar pemain sepakbola asing yang bermain dinegara bukan asalnya dapat menunjukan performa yang bagus. Salah satu faktor yang dirasa berpengaruh adalah pemberitaan media terkait kehidupan dan performa. Peran media dapat meningkatkan rasa kenyamanan atlet, namun juga dapat menciptakan frustasi. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan karakteristik pemain naturalisasi di Indonesia serta (2) membedah peran media dalam proses adaptasi pemain sepakbola asing yang berlabel naturalisasi. Manfaat dari penelitian ini berupa (1) mengenal karakteristik pemain sepakbola yang sudah menjalani naturalisasi di Indonesia dan (2) merekomendasikan formula pemberitaan media yang tepat dalam mendukung proses adaptasi pemain sepakbola asing. Adapun teori peranan media dan teori tahapan proses adaptasi menjadi landasan pustaka dalam menemukan hasil penelitian. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan melakukan analisis isi berita dan wawancara mendalam dengan Esteban Vizcarra selaku pemain sepakbola asing yang berstatus naturalisasi, serta Yanu Arifin sebagai selaku wartawan olahraga. Hasil dari penelitian ini (1) memperlihatkan data pemain naturalisasi dimulai semenjak tahun 2010 sudah berjumlah 36 orang, yang terwakili dalam 13 negara, dengan benua Afrika sebagai penyumbang terbanyak. (2) Media sebaiknya memberikan porsi lebih dalam performa pemain didalam dibandingkan diluar lapangan, dikarenakan pemain merasa berita terkait aksi dilapangan menggambarkan profesionalitas, dibandingkan berita keseharian pemain.

References

Anshari F & Hafiz, A (2018). “Bahasa Sarkasme dalam Berita Olahraga (Studi Kasus Bolatory.com)”. Prosiding Konferensi Nasional Komunikasi Vol 02 No 01, 2018.
Anshari, F. (2018). “Merumuskan Elemen Tawuran Virtual Antar Fans Sepakbola di Indonesia”. Jurnal Ilmia Ilmu Komunikasi Wacana; Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama). Vol 17, No 1, Juni 2018. ISSN: 1412-7873.
Anshari, F, Fauzia, S, & Fungky, Y. (2016). “Tren Supporter Bersuara Melalui Media. Meraba Eksistensi Media Kreasi Bobotoh Persib Bandung”.
Prosiding The Power of Communication; Komunikasi, Media, dan Dinamika Sosial. Asosiasi Pendidikan Tinggi Ilmu Komunikasi.200
Battochio, R.C, et al (2013) “Understanding
immigrated professional athletes'
support networks during post-
relocation adaptation through media
data”. International Journal of Sport
and Exercise Psychology. Vol 6, p
101-116.
Biagi, S. (2010). Media Impact: Pengantar
Media Massa, Edisi Kesembilan.
Penerjemah Mochamad Irfan dan
Wulung Wira. Salemba Humanika:
Jakarta.
Billings, A & Hardien, M. (2014). Routledge Handbook of Sport and New Media. Routledge. USA
Boyle, R. & Haynes, R. (2009). Power, Play, Sport, the Media, and Popular Culture. Second Edition. Edinburgh University Press Ltd. UK
Cashmore, E & Cleland, J. (2014). Football’s Dark Side. Corruption, Homophobia, Violence and Racism in the Beautiful Game. Pallgrave Macmillan. UK
Creswell, J. W. (2015). Penelitian Kualitatif & Desain Riset: Memilih Di Antara Lima Pendekatan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Browning, B & Sanderson, J. 2012. “The Positives and Negatives of Twitter: Exploring How Student-Athletes Use Twitter and Respond to Critical Tweets”. International Journal of Sport Communication. Vol 5 Issue 4, p 503-521.
Harahap, Z. (2019). Daftar Lengkap Pemain Asing di Shopee Liga 1. Retrieved form https://www.bola.com/indonesia/read/ 3963959/daftar-lengkap-pemain- asing-dishopee-liga-1-2019
Lewis, N., & Hirt, E. R. (2018). Sacred Sports: Moral Responses to Sports Media Content. Journalism & Mass Communication Quarterly. Pallgrave. UK
McQuail, D. (2008). Mass Communication Theories, Fourth edition, Sage Publication, London.
Pedersen, P.M, Miloch, K.S, & Laucella, P.C. (2012). Handbook of Strategic Sport Communication. Human Kinetics. USA.Ruben, B.D., & Stewart, L. P. (2013). Komunikasi dan Perilaku Manusia. Rajawali Pers: Jakarta.
Rubiyanto & Clara C. (2019). “Adaptasi Interaksi Kegiatan Belajar Mengajar Bahasa Isyarat Indonesia di Pusbisindo Jakarta”. Nyimak Journal of Communication, 3(1): 77 – 96.
Ryba, T., Schinke, R.J, Stambulova N, & Elbe, A (2018) ISSP: “Position stand:
Transnationalism, mobility, and acculturation and throughsport”. International Journal of Sport and Exercise Psychology, Vol 16, p 520-534
Samovar, L. Porter, R. McDaniel, E. (2017). Komunikasi Lintas Budaya Edisi. Humanika: Jakarta.
Schinke, R.J & McGannon K.R (2014). “The acculturation experiences of (and
with) immigrant athletes”. International Journal of Sport and Exercise Psychology. Vol 8, p 64-75.
Schinke, R.J, et all. (2013). “Acculturation in elite sport: a thematic analysis of immigrant athletes and coaches”. Journal of Sports Sciences, Vol 15, p 1676-1686.
Schinke, R.J, et all. (2012). “Adaptation Processes Affecting Performance in Elite Sport”. Journal of Clinical Sport Psychology Vol 6, p 180-195.
Schinke, R.J, et all. (2011). “The Challenges Encountered by Immigrated Elite Athletes”. Journal of Sport Psychology in Action. Vol 2 (1), p 10- 21
Wimmer, R.D & Dominick, J.R. (2011). Mass Media Research: An Introduction, Ninth Edition.
Wadsworth Cengage Learning: United States of Amercia.
Published
2020-09-15
How to Cite
Anshari, F., & Evangelina, J. (2020). PERAN MEDIA DALAM PROSES ADAPTASI PEMAIN SEPAKBOLA BERLABEL NATURALISASI DI INDONESIA. DIALEKTIKA, 7(2), 187-201. https://doi.org/10.32816/dialektika.v7i2.1733
Section
Articles